oleh

Lantamal IV mengirim 105 Putra Putri Terbaik Kepri

Tanjungpinang-cakranusantara.net| Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut IV (Lantamal IV) kirimkan 105 Putra Putri Terbaik yang telah lolos mengikuti seleksi daerah penerimaan Calon Bintara Prajurit Karier (PK) pria dan wanita serta Calon Tamtama PK Pria Gelombang I TA. 2022.

Putra putri terbaik tersebut terdiri dari calon Bintara pria 44 orang, calon Bintara wanita 11 orang dan calon Tamtama Pria 50 orang yang merupakan putra putri terbaik yang telah mengikuti rangkaian tahapan seleksi panitia daerah (panda) Tanjungpinang dalam hal ini Mako Lantamal IV. Rabu (09/03/2022).

Hal tersebut disampaikan oleh Asisten Personel Komandan Lantamal IV (Aspers Danlantamal IV) Kolonel Laut (KH) Dewi Lestari, S.Pd., M.Tr.Hanla., M.M., CHRMP setelah para calon Bintara/Tamtama tersebut mengikuti rangkaian seleksi tahap daerah yang panjang dengan melewati serangkaian materi seleksi diantaranya Pemeriksaan Kesehatan I, Psikologi Test I, Psikologi Test II, kesemaptaan jasmani, pemeriksaan kesehatan jiwa, pemeriksaan kesehatan II, Mental Ideologi, pemeriksaan administrasi dan pantukhir.

Alhasil adalah 105 orang yang terpilih untuk mengikuti seleksi tahap pusat yang nantinya dipersiapkan sebagai pengawak Posal-Posal yang tersebar di Provinsi Kepri.Aspers Danlantamal IV juga berpesan kepada Calon Bintara dan Calon Tamtama.

“Bagi yang belum lolos pada saat ini jangan berkecil hati, silahkan mencoba utk gelombang II TA 2022 jika masih berkesempatan dengan memperbaiki kekurangan-kekurangan yang menjadi kendala pada hasil seleksi ini,” pungkasnya.

Putra putri terbaik Kepri ini selanjutnya akan mengikuti seleksi pusat bersama putra putri terbaik lainnya yg berasal dari luar daerah.

TNI AL terus berkomitmen untuk membangun SDM yang Profesional dan mampu menghadapi segala macam ancaman sesuai dengan Perintah Harian Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono.

(*/Jr’)

Komentar

Tinggalkan Balasan