Cakranusantara.net, Pati | Kebakaran kembali melanda di kota berjuluk Bumi Mina Tani, tepatnya sebuah warung makan yang berada di samping Makam Sunan Makdum, Kelurahan Parenggan RT.3/ RW.1, Kecamatan/ Kabupaten Pati., Senin (16/9/2024) sekitar pukul 16.30 WIB.
Peristiwa kebakaran itu dalam keadaan kosong. Lantaran, sang pemilik Nurhayati sedang melaksanakan penggajian rutin didaerahnya.
Sementara, Api dengan cepat membesar. Sehingga melalap seluruh bangunan warung makan tersebut.
Wahyu Widiatmoko, Kabid Damkar Satpol PP Kabupaten Pati mengaku, bahwa pihaknya mendapatkan laporan peristiwa itu sekitar pukul 16.58 WIB.
“Kemudian timnya langsung menerjunkan dua armada ke lokasi, langsung melakukan pemadaman,” jelasnya.
Tiga armada lainnya dari Garuda Food, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), dan relawan. Kebakaran berhasil padamkan sekitar pukul 16.50 WIB.
“Petugas masih menyelidiki penyebab kebakaran itu. Untuk kerugian materiil belum bisa diketahui. Yang jelas tidak makan korban jiwa,” terangnya. Heroe
Komentar