Cakranusantara.net, Kendal | Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Kendal memperingati Hari Bhakti ke-79 di halaman Kantor setempat, Kamis (5/12/2024).
Tema yang diangkat adalah “79 Tahun Bhakti Pekerjaan Umum Mbangun Negeri Untuk Rakyat”.
Hadir pada kesempatan tersebut PJ Sekda Agus Dwi Lestari, Kepala UPTD terkait, Ketua Komisi C Siska Meretania, Kepala DPUR Sudaryanto dan jajarannya, mantan Kepala DPUR dan undangan lainnya.
Pada kesempatan itu PJ Sekda berkenan membacakan sambutan tertulis Bupati Dico M Ganinduto. Pihaknya mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang setinggi tingginya kepada semua pihak yang dengan penuh dedikasi menjalankan amanah membangun infrastruktur yang dibutuhkan oleh masyarakat Kabupaten Kendal.
Dikatakan, peringatan Hari Bhakti PUPR tidak terlepas dari para pahlawan Sapta Taruna yang telah gugur dan rela berkorban pada pertempuran di Gedung Sate Bandung tanggal 3 Desember 1945.
Kita sebagai generasi penerus untuk melanjutkan semangat mereka sudah selayaknya meneruskan perjuangan dalam meningkatkan infrastruktur yang dibutuhkan oleh masyarakat.
Sebagaimana diamanatkan oleh Presiden Prabowo Subianto bersama Indonesia Maju menuju Indonesia Emas tahun 2045 dengan Asca Cinta dimana ada salah satu program pekerjaan umum. Program tersebut adalah memantapkan dan melanjutkan pembangunan infrastuktur.
“Pembangunan infrastruktur di Kabupaten Kendal juga sudah cukup menggembirakan” kata Dico.
Data yang ada menyebutkan rekontruksi dan rehabilitasi jalan telah masif dilaksanakan untuk mendukung daya saing daerah. Sejauh 650,53 persen dari 782,71 atau 83 persen dalam kondisi mantab. Kekurangannya adakan di selesaikan pada tahun anggaran 2025.
Peringatan Hari Bhakti PUPR juga di tandai dengan potong tumpeng yang dilakukan PJ Sekda diberikan kepada Kepala Dinas PUPR Sudaryanto.
Disamping itu juga diberikan hadiah kepada Forwaken Kendal yang keluar sebagai juara II Trofeo sepakbola. Serta pemberian bingkisan kepada mantan kepala dinas sebelumnya diakhiri dengan sesi foto bersama. Teguh
Komentar