Cakranusantara.net, Kendal | Program nasional makan siang gratis hari ini Senin 6 Januari 2025 mulai dilaksanakan. Di Kabupaten Kendal juga telah di lakukan lounching kegiatan tersebut yang dilaksanakan di dapur utama jalan Raya Kendal.
Lounching dilakukan oleh Bupati Dico M Ganinduto, hadir pada kesempatan tersebut Forkopimda, Ketua DPRD Mahfud Sodiq, PJ Sekda Agus Dwi Lestari, Kepala OPD dan undangan lainnya.
Dalam sambutannya Dico mengucapkan terimakasih kepada pemerintah pusat yang telah melakukan program ini.
“Program ini berdampak positif terhadap masyarakat,” kata Dico.
Menurutnya, Kabupaten Kendal merupakan salah satu daerah yang telah melakukan Lounching kegiatan ini dari 35 kabupaten/ kita di Jawa Tengah.
Dengan makan bergizi ini akan melahirkan generasi muda yang berkualitas dalam rangka menyambut generasi emas tahun 2045.
Disamping itu juga menumbuhkan perekonomian warga. Makan siang gratis juga berdampak pada perekonomian warga.
Karena mereka bisa menyalurkan, daging, sayuran, telur dan sebagiana.
Dan ini bisa dilakukan oleh warga Kendal.
Pihaknya berharap agar program ini terus kita dukung, kepada kepala OPD juga harus mendukung demi suksesnya makan siang gratis.
Sebelumnya Dandim 0715 Letkol Inf Ely Purwadi melaporkan, lounching ini awalnya akan dilakukan oleh Pangdam IV Diponegoro Mayjen Dedy Suryadi, namun karena ada sesuatu kegiatan mendadak akhirnya tidak bisa hadir.
Kegiatan tersebut di lanjutkan dengan meninjau makan siang gratis di SD Langenharjo 02.
Bupati dan rombongan juga berdialog dengan siswa maupun guru.
Saat melakukan peninjauan, nasi satu tepak dengan ayam, oseng oseng wortel dan susu kemasan.
Dinilai cukup bergizi.
Anak anak juga menikmati sajian tersebut. Teguh
Komentar