Cakranusantara.net, Kendal | Pasangan Dyah Kartika Permanasari dan Beny Karnadi setelah unggul dalam Pilkada November lalu akhirnya oleh KPU Kendal dalam Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kendal periode lima tahun mendatang di aula kantor KPU Kamis (9-1-2024).
Kepada awak media seusai penetapan mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mensukseskan Pilkada dengan aman, tertib dan lancar.
Selanjutnya kita bersama sama, bergotong royong untuk membangun dan memajukan Kabupaten Kendal agar lebih baik lagi.
Pihaknya juga mengucapkan terima kasih kepada awak media yang telah membantu pasangan Tika-Beni sebelum maupun sesudah Pilkada.
“Pada masa kampanye peran media sangat maksimal” kata Mbak Tika panggilan akrabnya.
Kaitannya dengan pemerintahan pihaknya juga sudah bersilaturahmi dengan dengan Bupati Dico dan segenap jajarannya.
Intinya setelah pelantikan bisa langsung menjalankan roda pemerintahan dengan sempurna. Juga sudah di bentuk tim percepatan dan transisi.
Wakil Bupati terpilih Beny Karnadi mengajak kepada seluruh masyarakat untuk berpartisipasi padam memajukan Kabupaten Kendal. Kendal maju Kendal sejahtera. Teguh
Komentar